Salah satu tujuan penyimpanan riwayat penelusuran adalah berkaitan dengan Back button (tombol kembali) yang ada pada browser untuk menampilkan kembali laman website yang sebelumnya kunjungi. Penyimpanan riwayat penelusuran sebenarnya mempunyai implikasi privasi negatif. Bila komputer yang Anda gunakan juga digunakan oleh orang lain, Anda perlu menghapus riwayat penelusuran tersebut, terlebih lagi bila ada riwayat penelusuran yang mengandung informasi rahasia.
Menghapus riwayat penelusuran dapat memberi proteksi terhadap privasi Anda dan juga melindungi informasi yang sifatnya rahasia. Berikut ini adalah cara menghapus riwayat penelusuran (browsing history) di browser Microsoft Edge:
Jalankan terlebih dahulu browser Microsoft Edge, klik tombol More yaitu tombol dengan tiga titik (three dots) horisontal yang terletak di sudut kanan atas dan kemudian pilih Settings.
Dari area SETTINGS, di bagian Clear browsing data, klik tombol Choose what to celar.
Di area Clear browsing data, Anda dapat menentukan data mana saja yang ingin dihapus dengan memberi tanda centang di kotak cetang. Untuk melihat lebih banyak jenis data, klik tautan (link) Show more. Klik tombol Clear untuk mulai menghapus data yang telah dipilih.
Alternatif lain, Anda juga dapat memulai penghapusan riwayat penelusuran (browsing history) di browser Microsoft Edge melalui tombol Hub (Favorites, reading list, history, and downloads), kemudian pilih tab History dan selanjutnya klik tautan Clear All history.