Mendisain form menarik dengan Applet Java
Mendisain Form Dengan Applet Java Kelas JApplet
Anda yang terbiasa menggunakan aplikasi kantor seperti Word, Excel dan PowerPoint tentu tidak asing dengan tampilan kotak dialog saat membuka submenu Open, Print Setup, Paragraf atau yang lainnya. Kotak dialog tersebut memiliki antarmuka (interface) yang menarik. Namun Anda mungkin jarang bisa melihat tampilan form menarik saat menjelajah internet. Anda hanya akan menjumpai halaman web (web page) biasa yang dipenuhi dengan teks dan gambar.

Beberapa pemrograman web terbatas kemampuannya untuk dapat menghasilkan form menarik di web page. Bila ada, Anda mungkin kesulitan untuk menguasai bahasa tersebut. Tetapi tidak demikian dengan Java. Anda dapat membuat form Applet yang menarik dan ditampilkan (dijalankan) di web browser semudah Anda membuat form aplikasi Java. Semua tergantung pengalaman, kreatifitas dan penguasaan Anda pada bahasa pemrograman Java.

Di artikel Menggunakan Kelas JPanel Di Java, Anda dapat mempelajari cara membuat form aplikasi sederhana dengan bantuan obyek panel. Di contoh program ini, Anda akan mendesain form applet yang dijalankan di web browser. Form applet yang dibuat hanya sebatas form yang ditampilkan di web browser, belum memiliki respon terhadap aksi penekanan tombol Hitung. Berikut ini adalah kode program membuat form dengan applet Java:

 1
 2
 3
 4
 5
 6
 7
 8
 9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
24
25
26
27
28
29
30
31
32
33
34
35
36
37
38
39
40
41
42
43
44
45
46
47
48
49
50
51
52
53
54
55
56
57
58
59
60
61
62
63
64
65
66
67
68
69
70
71
72
// Nama file : FormBungaPinjaman.java
// Mendesain form bunga pinjaman

// Mengimpor kelas
import javax.swing.JApplet;
import javax.swing.JPanel;
import javax.swing.JTextField;
import javax.swing.JLabel;
import javax.swing.JButton;
import javax.swing.border.TitledBorder;
import java.awt.Container;
import java.awt.FlowLayout;
import java.awt.GridLayout;
import java.awt.BorderLayout;
import java.awt.Color;

// Deklarasi kelas
public class FormBungaPinjaman extends JApplet {

   // Deklarasi variabel acuan
   private JLabel label1, label2, label3, label4;
   private JTextField field1, field2, field3, field4;
   private JButton button;
   private JPanel panel1, panel2, panel3, panel4;

   public void init() {

      // Membuat obyek label dan panel1
      label1 = new JLabel("Pinjaman Bank");
      label2 = new JLabel("Bunga Pinjaman");
      label3 = new JLabel("Jangka Waktu Pinjaman");
      label4 = new JLabel("Total Uang Dibayar");

      panel1 = new JPanel();
      panel1.setLayout(new GridLayout(4, 1));
      panel1.add(label1);
      panel2.add(label2);
      panel3.add(label3);
      panel4.add(label4);

      // Membuat obyek field dan panel2
      field1 = new JTextField(18);
      field2 = new JTextField(18);
      field3 = new JTextField(18);
      field4 = new JTextField(18);

      panel2 = new JPanel();
      panel2.setLayout(new GridLayout(4, 1));
      panel2.add(field1);
      panel2.add(field2);
      panel2.add(field3);
      panel2.add(field4);

      // Membuat obyek button dan panel3
      button = new JButton("Hitung");

      panel3 = new JPanel();
      panel3.setLayout(new FlowLayout(FlowLayout.RIGHT));
      panel3.add(button);

      // Meletakkan panel1 dan panel2 di panel4
      panel4 = new JPanel();
      panel4.setBorder(new TitledBorder("Form Bunga Pinjaman"));
      panel4.setLayout(new BorderLayout());
      panel4.add(panel1, BorderLayout.LINE_START);
      panel4.add(panel2, BorderLayout.LINE_END);

      // Meletakkan panel3 dan panel4 di applet
      getContentPane().add(panel4, BorderLayout.PAGE_START);
      getContentPane().add(panel3, BorderLayout.PAGE_END);
   }
}

Kode program menghasilkan form applet yang dapat dijalankan di web browser. Ini adalah salah satu kelebihan Java dimana form dapat dibuat denan lebih mudah tanpa bantuan IDE seperti JBuilder, Sun ONE, NetBeans atau Eclipse. Listing kode program tampak panjang, tetapi seiring dengan semakin bertambahnya penguasaan bahasa pemrograman Java, Anda dapat menyingkat beberapa bagian kode tersebut.

Sebagai contoh, Anda dapat menyingkat perintah mengimpor kelas yang digunakan di program tersebut. Misalnya, pernyataan untuk mengimpor Java predefined class di baris nomor 5 – 9 dapat disingkat menjadi import javax.swing.*;. Pernyataan di baris nomor 11 – 15 juga dapat disingkat menjadi import java.awt.*;.

Karakter asterisk mewakili semua kelas yang terdapat di paket javax.swing dan java.awt, tetapi tidak termasuk kelas yang ada di subpaket (subpackage) dari paket tersebut. Bila di paket ada subpaket dan Anda ingin menggunakan kelas Java yang berada di subpaket, Anda perlu mengimpor dengan menuliskan nama paket dan subpaket dari kelas yang akan digunakan, misalnya pernyataan import di baris nomor 10.

Sebagaimana yang dijelasan di artikel Cara Mengkompilasi Dan Menjalankan Program Applet Java, Anda harus membuat dokumen HTML untuk dapat menjalankan program applet di appletviewer atau di web browser. Berikut ini adalah dokumen HTML FormBungaPinjaman.html untuk kelas Java FormBungaPinjaman.class.

<html>
<html>
<head>
<title>Form Bunga Pinjaman</title>
</head>
<body>
<applet
   code="FormBungaPinjaman.class"
   width=300
   height=180>
</applet>
</body>
</html>

Berikut ini adalah hasil menjalankan program mendisain form applet di web browser Microsoft Internet Explorer:

Membuat form dengan applet Java
SILAHKAN BAGIKAN ARTIKEL INI!
Pin It

Produk Laris Toko Gerzal

Edifier R1700BT Active 2.0 Bluetooth Bookshelf Speaker Set

Edifier R1700BT Active 2.0 Bluetooth Bookshelf Speaker Set

Beli di Shopee
Sunbuck AV-555BT Audio Amplifier Bluetooth 5.0 Microphone HiFi

Sunbuck AV-555BT Audio Amplifier Bluetooth 5.0 Microphone HiFi

Beli di Shopee
QUEED Power Supply Station Generator 220V 69800mAh

QUEED Power Supply Station Generator 220V 69800mAh

Beli di Shopee
Fosi Audio V3 Power Amplifier 2 Channel Audio Stereo Hi-Fi TI TPA3255

Fosi Audio V3 Power Amplifier 2 Channel Audio Stereo Hi-Fi

Beli di Shopee
Fosi Audio MC101 Mini Bluetooth Stereo Amplifier With VU Meter

Fosi Audio MC101 Mini Bluetooth Stereo Amplifier With VU Meter

Beli di Shopee