Membuat folder baru di media manager CMS Joomla
Membuat Folder Baru Di Media Manager CMS Joomla 3
Media Manager di CMS Joomla adalah perkakas (tool) sebagai tempat untuk mengelola file atau folder media yang digunakan di website Joomla. Media Manager mendukung banyak tipe file yang nantinya digunakan di website Joomla. Media Manager Joomla sendiri sudah terintegrasi dengan editor-editor Joomla seperti editor JCE, TinyMCE dan lain sebagainya sehingga Anda dapat dengan mudah mengambil gambar (image) dan file kapanpun diperlukan.

Standar root folder untuk Media Manager atau pengelolaan file-file media di Joomla adalah folder Images. Namun demikian, Anda dapat membuat folder-folder baru sendiri di Media Manager agar file-file media dapat lebih mudah dikelola dan lebih terorganisasi. Berikut ini adalah cara membuat folder baru di Media Manager Joomla 3.x:

Baca artikel:

Masuk terlebih dahulu ke administrasi (backend) Joomla, klik menu Content dan kemudian pilih submenu Media Manager.

Membuat folder baru di Media Manager Joomla

Klik tombol Create New Folder untuk mulai membuat folder baru.

Membuat folder baru di Media Manager Joomla

Ketikkan nama folder baru, misalnya banners, di kotak teks yang terletak di sebelah kiri tombol Create Folder dan kemudia klik tombol Create Folder untuk mengakhiri.

Membuat folder baru di Media Manager Joomla

Folder baru dengan nama banner telah dibuat di Media Manager Joomla.

Membuat folder baru di Media Manager Joomla