Misalnya, Anda juga perlu mengerti bahwa simbol * digunakan sebagai pengganti operator perkalian, bukan tanda x. Dengan memanfaatkan fitur tersembunyi ini, tidak masalah bila kalkulator tertinggal di rumah. Untuk menggunakan fitur tersembunyi ini, ketik ekspresi matematika yang akan dicari nilainya, misalnya 125 + 355 + 200 - (25 * 3) di address bar browser Google Chrome dan kemudian tekan tombol keyboard Enter.
Baca artikel:
- Menambahkan Kalkulator Windows Di Quick Access Toolbar Excel
- Menggunakan Cortana Sebagai Kalkulator Di Microsoft Windows
Google Chrome menampilkan hasil pencarian dengan menyertakan tool tambahan berupa kalkulator dengan ukuran penuh, sekaligus dengan hasil dari ekspresi matematika. Fitur tersembunyi ini sebenarnya sudah ada sejak lama di Google Chrome dan Google sendiri telah melakukan perubahan besar pada hasil pencariannya.