Aksi default Microsoft Windows terhadap aktivitas drag-and-drop file atau folder di File Explorer dapat dijelaskan sebagai berikut:
- Ketika Anda melakukan drag-and-drop file atau folder dari lokasi (folder) di satu drive ke lokasi (folder) tujuan di drive lain, maka aksi default adalah menyalin (copy) file atau folder ke lokasi (folder) tujuan.
- Ketika Anda melakukan drag-and-drop file atau folder dari lokasi (folder) di satu drive ke lokasi (folder) tujuan di jaringan, maka aksi default adalah menyalin (copy) file atau folder ke lokasi (folder) tujuan.
- Ketika Anda melakukan drag-and-drop file atau folder dari atau ke CD/DVD atau Blue-ray, maka aksi default adalah menyalin (copy) file atau folder ke lokasi (folder) di media penyimpanan eksternal tersebut.
- Ketika Anda melakukan drag-and-drop file atau folder dari satu lokasi (folder) ke lokasi (folder) tujuan di drive yang sama, maka aksi default adalah memindahkan (move) file atau folder ke lokasi (folder) tujuan.
- Ketika Anda melakukan drag-and-drop file atau folder ke Recycle Bin, maka aksi default adalah memindahkan (move) file atau folder ke Recycle Bin.
Baca artikel Menyalin Atau Memindahkan File Dan Folder Di Windows 10 Dengan Mudah
Sekarang, Anda dapat mengetahui aksi default apa ketika melakukan drag-and-drop file atau folder dari satu lokasi (folder) ke lokasi folder) lain, apakah itu di drive yang sama atau berbeda, ke media penyimpanan eksternal atau di jaringan. Apakah aksi default ketika melakukan drag-and-drop file atau folder dapat diubah?
Baca artikel:
- Menampilkan File Dan Folder Yang Tersembunyi Di Windows
- Melakukan Scan File Atau Folder Dengan Windows Defender
Misalnya, Anda melakukan drag-and-drop file dan folder dari satu lokasi (folder) ke lokasi (folder) tujuan di drive yang sama. Anda mengetahui bahwa aksi default adalah menyalin (copy) file atau folder ke lokasi (folder) tujuan, namun Anda ingin mengubah dari menyalin (copy) ke memindahkan (move) file atau folder ke lokasi (folder) tujuan.
Anda dapat mengubah sementara aksi default saat melakukan drag-and-drop file atau folder di File Explorer Windows dengan menggunakan pintasan keyboard.
Untuk menyalin (copy) file atau folder ke lokasi (folder) tujuan, tekan dan tahan tombol Ctrl ketika melakukan drag-and-drop.

Untuk memindahkan (move) file atau folder ke lokasi (folder) tujuan, tekan dan tahan tombol keyboard Shift.
