Mendapatkan kode warna pada gambar di Adobe Photoshop
Mendapatkan Kode Warna Pada Gambar Di Adobe Photoshop
Photoshop adalah aplikasi pengolah gambar (image editing) yang populer. Sebagaimana aplikasi yang khusus untuk pengolah gambar, Adobe Photoshop telah dilengkapi dengan berbagai fitur atau tool yang canggih. Adobe Photoshop tidak hanya digunakan kalangan profesional tetapi juga mereka yang tidak ahli sekalipun. Ini karena fitur dasar Adobe Photoshop sudah dianggap cukup untuk keperluan edit gambar sesuai yang diinginkan.

Sangat sering, ketika membuat mengedit gambar di Adobe Photoshop, Anda perlu warna tertentu. Tidak jarang, Anda tertarik dengan warna yang ada di dalam gambar lain dan ingin menggunakan juga. Anda mungkin mencoba untuk mengambil warna dari Color Picker di Adobe Photoshop yang serupa. Namun, ketika digunakan di gambar, ternyata warnanya berbeda. Anda tentu sulit mendapatkan warna yang benar-benar sama atau identik bila tidak mengetahui kode warna gambar tersebut.

Baca artikel: mendapatkan Kode Warna Pada Gambar Di Windows 10

Sebenarnya, semua warna adalah hasil campuran atau kombinasi dari ketiga warna utama yaitu merah (red), hijau (green) dan biru (blue) atau lebih dikenal dengan RGB. Campuran ketiga warna ini dapat digambarkan sebagai kode warna (color code) yaitu kode warna digital yang merefleksikan warna yang sempurna. Jika Anda mengetahui kode warna yang digunakan di sebuah gambar, Anda dengan mudah dapat memperoleh warna yang benar-benar sama untuk digunakan di gambar.

Baca artikel: Cara Mendefinisikan Warna Di CSS

Dengan Adobe Photoshop, Anda dapat mengetahui kode warna sebuah gambar. Adobe Photoshop memiliki tool bernama Eyedropper untuk mengambil warna di gambar. Anda tinggal memilih tool ini dan mengklik di warna yang diinginkan yang ada di gambar. Kode warna hasil dari tool ini dapat digunakan untuk mendapatkan warna yang benar-benar sama. Berikut ini adalah cara memperoleh kode warna sebuah gambar dengan tool Eyedropper Adobe Photoshop:

Jalankan aplikasi Adobe Photoshop dan selanjutnya buka gambar yang kode warnanya ingin diketahui.

Mendapatkan kode warna dari sebuah gambar dengan Adobe Photoshop

Di Tools Panel yang terletak di sebelah kiri, pilih Eyedropper Tool.

Mendapatkan kode warna dari sebuah gambar dengan Adobe Photoshop

Di area gambar yang terbuka, klik tepat di warna yang Anda inginkan dengan menggunakan Eyedropper Tool.

Mendapatkan kode warna dari sebuah gambar dengan Adobe Photoshop

Di Color Panel yang terletak di sebelah kanan, Pastikan Anda berada di tab Color (1) dan kemudian klik tepat di kotak persegi kecil dengan warna yang telah Anda seleksi sebelumnya.

Mendapatkan kode warna dari sebuah gambar dengan Adobe Photoshop

Di kotak dialog Color Picker (Foreground Color) yang muncul, salin kode warna dari warna yang telah Anda seleksi sebelumnya.

Mendapatkan kode warna dari sebuah gambar dengan Adobe Photoshop