Menampilkan angka 12 digit lebi di sel cell Microsoft Excel
Menampilkan Angka 12 Digit Lebih Di Sel (Cell) Microsoft Excel

Ketika bekerja dengan Microsoft Excel, Anda mungkin pernah mengetik angka yang panjang di sel Excel. Saat Anda mengetik angka dengan panjang 10 digit atau 11 digit, angka akan ditampilkan apa adanya sesuai dengan yang Anda ketik. Namun, ketika Anda mengetik angka dengan panjang 12 digit atau lebih, angka akan ditampilkan dalam format notasi ilmiah (scientific notation).

Sebagai contoh, ketika Anda mengetik angka dengan panjang 12 digit di sel Excel, misalnya 324325425342, sel Excel akan menampilkan angka tersebut dengan format notasi ilmiah (scientific notation) 3,24325E+11. Ketika Anda mengetikkan angka dengan panjang 15 digit, misalnya 123123123123123, sel Excel akan menampilkan angka dengan format notasi ilmiah 1,23123E+14.

Baca artikel Mengkonversi Atau Mengubah Data Angka Menjadi Teks Di Excel

Secara default, Excel akan menampilkan format notasi ilmiah untuk angka dengan panjang 12 digit atau lebih yang diketik di sel Excel. Lalu, apa notasi ilmiah (scientific notation) di Excel? Notasi ilmiah adalah cara Excel mengekspresikan angka yang terlalu panjang atau terlalu pendek untuk ditulis dalam bentuk desimal.

Bisakah angka dengan panjang 12 digit atau lebih ditampilkan apa adanya di sel Excel? Tentu saja bisa dengan cara melakukan pemformatan sel (format cells) ke Number atau Text. Namun, kebanyakan pengguna Excel lebih memilih untuk melakukan pemformatan ke Number agar tetap bisa digunakan di formula atau fungsi aritmatika Excel.

Dengan melakukan pemformatan sel (format cells) ke Number, Excel tidak lagi mengubah angka dengan panjang 12 digit atau lebih ke format notasi ilmiah (scientific notation). Berikut ini adalah cara untuk menampilkan angka dengan panjang 12 digit atau lebih di Microsoft Excel:

Masukkan beberapa angka dengan panjang lebih 12 digit atau lebih ke dalam cel Excel seperti gambar di bawah ini. Ketika Anda menekan key Enter yang menandakan input selesai, angka dengan panjang lebih 12 digit atau lebih tersebut akan diubah ke format notasi ilmiah (scientific notation) meskipun Anda mencoba mengubah lebar kolom (column width) untuk mengakomodasi angka tersebut.

Cara menampilkan angka dengan panjang 12 digit atau lebih di Excel

Untuk memformat sel (format cells) ke Number agar Excel tidak mengubah ke format notasi ilmiah, sorot atau seleksi semua sel yang berisi angka (1) dengan panjang 12 digit atau lebih, klik kanan mouse di sel yang diseleksi untuk menampilkan menu pintas (shortcut menus) dan kemudian pilih atau klik Format Cells... (2).

Cara menampilkan angka dengan panjang 12 digit atau lebih di Excel

Di kotak dialog Format Cells yang muncul, pastikan Anda berada di tab Number (1), di bagian Category pilih Number (2), atur Decimal place ke 0 (3) dan kemudian klik tombol OK (4).

Cara menampilkan angka dengan panjang 12 digit atau lebih di Excel

Anda sekarang dapat memperhatikan kembali bahwa sel telah menampilkan angka sesuai dengan yang anda ketik. Ini artinya sel Excel telah diformat ke Number dan notasi ilmiah tidak diberlakuan lagi.

Cara menampilkan angka dengan panjang 12 digit atau lebih di Excel

Selain memformat sel ke Number ketika angka dengan panjang 12 digit atau lebih telah dimasukkan di sel Excel, Anda juga dapat memformat sel ke angka terlebih dahulu sebelum angka dengan panjang 12 digit atau lebih dimasukkan ke sel Excel.

Produk Populer

Murah Taffware OKD180 power supply station 220V 69800mAh
Taffware OKD180 Power Supply Station Generator 220V 69800mAh
Rp 1.045.500
(4.8/5)
Murah Fosi Audio DA2120C Power Amplifier
Fosi Audio DA-2120C Bluetooth 5.0 Amplifier 2.1 Channel with Remote
Rp 2.138.900
(5/5)
Murah Fosi Audio BT30D Pro Power Amplifier
Fosi Audio BT30D PRO Bluetooth 5.0 Amplifier 2.1 Channel 165x2+350W
Rp 1.298.600
(5/5)
Murah Taffware OKD320A Power Supply Station 84000mAh 300W
TAFFWARE OKD320A Power Supply Station Generator Portable 84000mAh 300W
Rp 1.543.500
(4.8/5)

Dapatkan DISKON dan GRATIS ONGKIR untuk pembelian melalui aplikasi Tokopedia.