Secara sederhana, hardware acceleration dapat definisikan sebagai eksekusi sebagian pemrosesan grafis, umumnya pemrosesan 3D, yang dilakukan di hardware khusus di GPU (Graphics Processing Unit) daripada di CPU (Central Processing Unit) utama. GPU dapat menangani tugas-tugas yang terkait dengan pemrosesan grafis 3D jauh lebih baik.
Baca artikel Menonaktifkan Hardware Graphics Acceleration Di Microsoft Office
Dengan mengaktifkan fitur Hardware Acceleration, tugas-tugas pemrosesan grafis yang seharusnya dikerjakan di CPU, sebagian dialihkan ke GPU. Dengan menyerahkan sebagian tugas pemrosesan grafis kompleks ke GPU, maka performa browser Google Chrome akan menjadi jauh lebih baik. Tugas memuat dan menampilkan halaman web (rendering) dapat dilakukan lebih cepat.
Baca artikel Mengetahui Program Aplikasi Yang Menggunakan GPU NVIDIA
Cara paling mudah untuk mengetahui apakah fitur hardware Acceleration di browser Google Chrome telah diaktifkan (turn on) adalah dengan mengetik chrome://gpu di bilah alamat (address bar) browser dan kemudian menekan tombol keyboard Enter. Ada banyak informasi yang kemudian ditampilkan terkait dengan GPU.
Dari sekian banyak informasi, Anda cukup memberi perhatian pada kelompok pertama yaitu Graphics Feature Status. Bila fitur Hardware Acceleration di browser Google Chrome telah diaktifkan, Anda dapat melihat bahwa sebagian besar atau semua informasi yang ada di kelompok Graphics Feature Status memiliki keterangan Hardware accelerated.
Bila sebagian besar atau semua informasi di kelompok Graphics Feature Status memiliki keterangan Disabled, mungkin fitur Hardware Acceleration dinonaktifkan. Bila demikian, Anda dapat mencoba untuk mengaktifkan fitur Hardware Acceleration ini di browser Google Chrome. Berikut ini adalah cara mengaktifkan atau menonaktifkan fitur Hardware Acceleration di browser Google Chrome:
Buka atau jalankan terlebih dahulu browser Google Chrome, klik tombol Customize and control Google Chrome (1) yang ada di sudut kanan atas dan kemudian pilih Settings (2).
Di halaman Settings yang terbuka, di sidebar sebelah kiri, klik System (1), di area sebelah kanan, di kelompok System (2), aktifkan Use hardware acceleration when available dengan menggeser tombol switch ke kanan (3) sehingga berwarna biru.
Setelah ini, fitur Hardware Acceleration di browser Google Chrome seharusnya diaktifkan. Anda dapat kembali mengetik chrome://gpu di address bar browser untuk mengetahuinya. Bila Anda mendapati fitur Hardware Acceleration ini tidak banyak membantu meningkatkan performa browser, Anda dapat menonaktifkan fitur Hardware Acceleration dengan langkah yang sama.